Kota Bengkulu – Dalam rangka menjaga keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas), anggota piket Satlantas Polresta Bengkulu melaksanakan kegiatan pemantauan arus lalu lintas serta antisipasi balap liar di sekitar Gedung Merah Putih, Jalan Aru Jajar, Kota Bengkulu, Minggu (25/1/2026) sore.
Kegiatan tersebut dilaksanakan mulai pukul 17.00 WIB hingga selesai, dengan fokus pada pemantauan kondisi arus lalu lintas serta patroli di titik-titik rawan kemacetan dan potensi balap liar yang kerap terjadi pada sore hingga malam hari.
Adapun personel yang terlibat dalam kegiatan ini yakni BRIPKA Ismuhadi, BRIGPOL Hendi, dan BRIPDA Bayu. Ketiganya secara aktif melakukan pengawasan terhadap pengendara roda dua (R2) dan roda empat (R4), sekaligus melakukan patroli dialogis guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat pengguna jalan.
Hasil dari kegiatan tersebut menunjukkan situasi lalu lintas di sekitar Jalan Aru Jajar terpantau aman, lancar, dan kondusif. Tidak ditemukan adanya aksi balap liar maupun gangguan lalu lintas yang signifikan. Kehadiran personel di lapangan juga dinilai efektif dalam mencegah terjadinya kemacetan serta potensi tindak pidana 3C (Curat, Curas, dan Curanmor).
Kasi Humas Polresta Bengkulu, IPTU Endang Sudrajat, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Polri dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Kegiatan pemantauan dan patroli ini rutin dilaksanakan sebagai langkah preventif untuk menciptakan situasi Kamseltibcar Lantas yang aman dan kondusif, serta mencegah terjadinya balap liar dan tindak kriminalitas di jalan raya. Kami juga mengimbau kepada masyarakat agar selalu tertib berlalu lintas dan bersama-sama menjaga keamanan lingkungan,” ujar IPTU Endang Sudrajat.
Polresta Bengkulu melalui Satlantas akan terus meningkatkan kegiatan patroli dan pengawasan di lokasi-lokasi rawan demi terciptanya keamanan dan kenyamanan berlalu lintas bagi seluruh masyarakat.














