
restabengkulukota.bengkulu.polri.go.id/ Dalam upaya menjaga keamanan dan kelancaran distribusi logistik pemilu, Polresta Bengkulu Polda Bengkulu, melalui Satgas Kamseltibcarlantas Ops Mantap Brata 2023-2024 telah melaksanakan kegiatan pengawalan Logistik Pemilu, Sabtu (09/11/2023).
Pengawalan logistik pemilu merupakan aspek yang vital dalam persiapan pemilu. Setiap elemen logistik, termasuk surat suara dan peralatan pemungutan suara, harus sampai dengan aman dan tanpa gangguan di gudang logistik KPU. Ini adalah fondasi yang dibutuhkan untuk memastikan pemilu berjalan dengan lancar dan adil.
Kapolresta Bengkulu Kombes pol Aris sulistiyono melalui Kasatgas Kamseltibcarlantas Ipda Nanang, S.H., mengapresiasi kerja keras dan dedikasi tinggi dari anggota Satgas Kamseltibcarlantas dalam menjalankan tugas mereka, serta menjaga kedisiplinan dan ketertiban dalam pengawalan logistik pemilu.
“Keberhasilan dalam melaksanakan tugas ini mencerminkan komitmen Satgas Kamseltibcarlantas untuk mendukung dan menjaga integritas proses demokrasi di KotaBengkulu.
“Dengan pengawalan yang ketat dan profesional, diharapkan distribusi logistik pemilu akan berlangsung dengan aman dan sukses demi terlaksananya pemilihan yang adil dan demokratis. Terima kasih kepada seluruh anggota Satgas atas dedikasi mereka dalam menjalankan tugas ini,” tutupnya.