
Restabengkulukota.bengkulu.polri.go.id – Dalam rangka menyambut bulan Ramadhan 1444 H Kapolresta Bengkulu Kombes. Pol Aris Sulistyono, S.H.,M.H membuat terobosan dengan Program / Inovasi Mengaji One Day One Juz.
Kegiatan mengaji One Day One Juz dilaksanakan oleh internal Polresta Bengkulu yang berlangsung setiap pagi bertempat di Ruang Command Center yang diikuti personel Polresta Bengkulu.
Sedangkan kegiatan Mengaji One Day One Juz untuk eksternal digelar oleh Sat Tahti Polresta Bengkulu dalam membina tahanan yang beragama Islam dengan ” Menyentuh Hati “.
Progam Mengaji One Day One Juz Sat Tahti berlangsung di Ruang Tahanan ( RTP) berlangsung setiap sore hari dengan rangkaian ibadah dimulai Sholat Asar Berjamaah, Sholawatan, Mengaji / Membaca Kitab Suci Alquran, Tausiyah dan Doa Bersama, seperti hari ini Senin (27/03/23) dimulai pukul 16.00 WIB dan selesai menjelang Buka Puasa.
Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Aris Sulistyono, S.H, M.H melalui Kasi Humas menjelaskan,
“ Para tahanan dengan antusias mengiktii Program One Day One Juz di RTP Polresta Bengkulu yang di asuh langsung oleh Kasat Tahti Iptu Zainuli Rusda, S.IP,
Diharapkan dapat ” Menyentuh Hati ” para tahanan dan memberikan dampak yang signifikan bagi peningkatan keimanan dan ketaqwaan para tahanan untuk merefleksi ke depannya tak mengulangi perbuatannya. ” tutur Kasi Humas Polresta Bengkulu Iptu Nurlaila, S. Sos.
Juga diharapkan setelah selesai menjalani hukuman para tahanan kembali ke keluarga dengan memperbaiki akhlak dan karakter Cinta Alquran. (AS80/humas).