
Kota Bengkulu – Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara Ke-78 tahun 2024, Polresta Bengkulu Polda Bengkulu menyalurkan bantuan sosial (Bansos) kepada warga yang membutuhkan.
Kegiatan tersebut berlangsung di Wilkum Polresta Bengkulu, yang di lakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Jajaran Polresta Bengkulu, Kamis (20/6/2024).
“Tujuan Bansos ini adalah meringankan beban warga yang membutuhkan guna memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari. Ada sekitar 100 paket Bansos yang kita salurkan,” kata Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Deddy Nata, S.I.K., melalui Kasi Humas Iptu Endang Sudrajat.
Adapun paket sembako yang dibagikan tersebut berisikan Beras 5 kg, Minyak goreng 1 kg, Mie Instan 10 Bungkus di setiap satu paket sembako, 1 Kotak Teh dan Gula 1 Kg.
“Melalui kegiatan sosial ini, kami berharap hubungan antara Polri dan masyarakat akan semakin erat, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama mendukung program-program Polri menjelang Hari Bhayangkara yang bertujuan untuk kesejahteraan bersama,” ujar Kasi humas.
Sementara itu, warga yang menerima Bansos mengucapkan terimakasih.
“Alhamdulillah kami sangat bersyukur dengan adanya kegiatan pemberian bantuan sosial berupa sembako dari Polresta Bengkulu, pemberian paket sembako ini sangat membantu bagi kami dalam mencukupi kebutuhan sehari- hari,” ujar salah satu warga penerima Bansos.