
Restabengkulukota.bengkulu.polri.go.id – Bhabinkamtibmas Kelurahan Sawah Lebar Polsek Ratu Agung Polresta Bengkulu Polda Bengkulu Aipda Rahmi, melaksankan sambang silahturahmi bersama Warga Kelurahan Sawah Lebar Kota Bengkulu, Sabtu (02/09/2023).
Sambang Kamtibmas kali ini, Aipda Rahmi menyambangi rumah 25 ibu Ani warga RT yang akan menggelar acara pernikahan anaknya.
Dalam Sambang tersebut Aipda Rahmi menyampaikan agar selalu waspada akan tindak kejahatan seperti 3C dan tindak kejahatan lainnya yang sedang marak saat ini, serta waspada akan kebakaran dan untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal dan meminta bantuan kepada warga agar waspada akan tindak kejahatan pencurian kendaraan maupun pencurian di rumah.
Disampaikan Kapolsek Ratu Agung Yoga Tama, S. Trk,. S.I.K,,. M. Sc., kegiatan sambang silaturahmi ini guna memberikan Imbauan Kamtibmas kepada masyarakat.
“Melalui sambang silahturahmi ini, warga masyarakat dan Polisi bisa bertukar informasi, terhadap gangguan Kamtibas,” pungkas Kapolsek.