Kota Bengkulu – Guna menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif di wilayah Kota Bengkulu, personel Satuan Samapta Polresta Bengkulu melaksanakan kegiatan patroli dan sambang ke sejumlah objek vital, Kamis malam (09/10/2025).
Kegiatan patroli yang tergabung dalam Unit Patroli 11.01 ini dipimpin oleh Aipda Hastin Dono, bersama Brigpol Ari Ardianhori dan Bripda Febri Firmansyah. Dalam kegiatan tersebut, petugas melakukan mobiling dan pengecekan di area Bank BRI Panorama serta Dealer Daihatsu Km 6 guna mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polresta Bengkulu.
Selama kegiatan berlangsung, petugas tidak hanya melakukan pengecekan situasi keamanan, tetapi juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada satuan pengamanan (security) dan masyarakat sekitar.
Petugas mengimbau kepada security Bank BRI agar selalu meningkatkan kewaspadaan dan keamanan lingkungan kerja, terutama pada malam hari, sebagai langkah antisipasi terhadap tindak kriminalitas dan aksi premanisme. Selain itu, di lokasi Dealer Daihatsu Km 6, petugas juga memberikan arahan kepada karyawan dan security agar meningkatkan kewaspadaan saat jam istirahat dengan sistem bergantian serta segera melaporkan ke pihak kepolisian apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan.
Tidak hanya itu, masyarakat juga diajak untuk bersinergi bersama Polri dalam menjaga keamanan di lingkungan masing-masing. Petugas mengingatkan agar apabila terjadi peristiwa yang menonjol, segera melapor ke kantor kepolisian terdekat atau menghubungi layanan darurat 110.
Dari hasil kegiatan tersebut, terjalin komunikasi yang baik antara petugas patroli, security, masyarakat, dan karyawan Dealer Daihatsu. Mereka menyambut positif dan menerima dengan baik pesan-pesan kamtibmas yang disampaikan oleh personel patroli. Situasi di sekitar lokasi kegiatan pun terpantau aman, tertib, dan kondusif.
Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Sudarno, S.Sos., M.H. melalui Kasat Samapta Polresta Bengkulu AKP Tri, menyampaikan bahwa kegiatan patroli dan sambang ke objek vital ini merupakan bagian dari tugas rutin untuk memastikan keamanan wilayah tetap terjaga, terutama pada malam hari.
“Kehadiran personel Samapta di tengah masyarakat merupakan bentuk pelayanan prima Polri dalam memberikan rasa aman dan nyaman. Kami terus mengingatkan satuan pengamanan dan masyarakat agar tetap waspada serta aktif berkoordinasi dengan pihak kepolisian demi terciptanya situasi kamtibmas yang kondusif di Kota Bengkulu,” ujar Kasat Samapta Polresta Bengkulu.
Dengan kehadiran patroli rutin ini, Polresta Bengkulu berharap keamanan di wilayah hukum Kota Bengkulu dapat terus terjaga, serta kehadiran polisi semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat














