Kota Bengkulu – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukumnya, Polsek Teluk Segara Polresta Bengkulu melaksanakan kegiatan Patroli Dialogis Teluk 01 pada Rabu malam (05/11/2025) mulai pukul 23.15 WIB hingga selesai.
Patroli malam tersebut dilakukan oleh personel gabungan Piket SPKT, Piket Reskrim, dan Piket Intelkam Polsek Teluk Segara, dengan menyisir sejumlah titik rawan gangguan kamtibmas dan tindak pidana 3C (Curat, Curas, dan Curanmor) di wilayah Kota Bengkulu.
Adapun rute patroli meliputi kawasan Bank Mandiri, Jalan Bali, Jalan Enggano, Jalan Bangka, Jalan MT Haryono, Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Bawal, Jalan A. Yani, Jalan Iskandar, Jalan Sentot Alibasyah, Jalan Sumatera, Jalan Jawa, hingga area Pantai Jakat dan Kota Tuo.
Dalam pelaksanaan kegiatan, petugas melakukan patroli mobiling dan dialogis dengan masyarakat di sekitar lokasi pemukiman, objek vital, dan kawasan perkantoran. Selain itu, personel juga memberikan imbauan kamtibmas kepada warga agar tetap waspada terhadap potensi kejahatan, serta mengingatkan masyarakat untuk tidak memarkirkan kendaraan di luar rumah, terutama pada malam hari dan saat kondisi cuaca hujan.
Berdasarkan hasil pemantauan di lapangan, kegiatan patroli berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif, tanpa ditemukan adanya gangguan menonjol maupun kejadian pohon tumbang di sepanjang jalur patroli.
Menanggapi kegiatan tersebut, Kapolsek Teluk Segara melalui Kasi Humas Polresta Bengkulu IPTU Endang Sudrajat menyampaikan bahwa kegiatan Patroli Teluk 01 merupakan bagian dari langkah preventif kepolisian dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan nyaman di tengah masyarakat.
“Kegiatan patroli dialogis Teluk 01 ini menjadi wujud nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat. Kami ingin memastikan situasi di wilayah hukum Polsek Teluk Segara tetap aman dan kondusif, sekaligus mengingatkan warga agar selalu waspada terhadap tindak kejahatan, terutama saat malam hari,” ujar IPTU Endang Sudrajat.
Polsek Teluk Segara akan terus meningkatkan kegiatan patroli rutin, baik siang maupun malam hari, untuk menjaga stabilitas keamanan wilayah serta memberikan rasa aman bagi masyarakat Kota Bengkulu.














