
restabengkulukota.bengkulu.polri.go.id/ Polsek Jajaran Polresta Bengkulu Polda Bengkulu, melakukan pengamanan kegiatan ibadah umat Nasrani dalam rangka menyambut hari Natal tahun 2023 di beberapa Gereja di Wilayah hukum Polresta Bengkulu.
Selain pengamanan, personel dari Kepolisian juga melaksanakan sterilisasi sebelum dimulainya kegiatan ibadah Minggu (10/12/2023).
Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Aris Sulistiyono melalui Kasihumas Polresta Bengkulu Iptu Endang Sudrajat mengatakan, guna memberikan rasan aman di setiap acara keagamaan, Polsek jajaran Polresta Bengkulu akan kegiatan memberikan pengamanan yang optimal selama berlangsungnya kegiatan.
“Pengamanan maksimal ini dilakukan untuk meyakinkan jemaat dalam menjalankan ibadah menyambut natal bisa lebih khusuk dan nyaman”, ujarnya.
Selama pengamanan, Personil Polsek Jajaran Polresta bengkulu yang terseprin berupaya menjaga situasi agar tetap kondusif. Selain pengamanan pada saat ibadah, sebelumnya juga dilakukan sterilisasi kesemua sudut tempat ibadah.
“Kita menempatkan sejumlah personel Kepolisian baik terbuka maupun tertutup untuk mengawasi dan memantau kegiatan dari awal hingga akhir agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan dibantu dari keamanan gereja”, terang Endang Sudrajat.
Selain itu, Polsek jajaran Polresta Bengkulu juga melakukan koordinasi dengan pihak gereja untuk mendapatkan informasi terkait jadwal dan detail kegiatan yang akan dilaksanakan. Hal ini bertujuan untuk membantu dalam perencanaan pengamanan yang lebih efektif.
“Selama kegiatan dari awal hingga akhir berjalan dengan lancar dan aman. Dan kami juga mengajak masyarakat Kota Bengkulu untuk turut serta menjaga keamanan dan ketertiban,” tandasnya.
Adapun Polsek Jajaran Polresta Bengkulu yang Melaksanakan pengamanan di Gereja diantaranya :
1. Polsek Gading Cempaka di Gereja HKI Jl. Mahakam IV Kel.Jalan Gedang Kec. Gading Cempaka Kota Bengkulu
2. Polsek Kampung Melayu di Gereja GKII Jalan Rawang Kelurahan Padang Serai Kec.Kampung Melayu Kota Bengkulu dan Gereja Kemah Injil Indonesia (GKII) Bengkulu,
3.Polsek Muara Bangkahulu di Gereja Efrata Pante Kosta Medan Baru Kel Pematang Gubenur Kec.Muara Bangkahulu Kota Bengkulu.
4. Polsek Ratu Agung di Gereja GPDI Victory dan GBI Home Bleasing.
Polsek Ratu Samban di Gereja Bethel Indonesia (GBI) Jemaat Sariwangi Bengkulu.