
Restabengkulukota.bengkulu.polri.go.id
Kepolisian Republik Indonesia kembali menggelar Pagelaran Wayang Kulit pada Jumat tanggal 7 Juli 2023 pukul 20.30 WIB.
Pagelaran Wayang Kulit ini adalah rangkaian dalam memeriahkan HUT Bhayangkara Ke – 77 tahun 2023 denagn mengusung tema melestarikan budaya Pagelaran Wayang Kulit dengan Lakon “Wahyu Cakraningrat”.
Agar dapat disaksikan oleh semua kalangan, Polresta Bengkulu dipimpin langsung Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Aris Sulistyono, S.H.,M.H. turut menggelar acara Nonton Bareng di Aula Endra Dharmalaksana Polresta Bengkulu, Jumat (7/7/23).
Dalam pagelaran Nonton Bareng Wayang Kulit, Polresta Bengkulu mengundang segenap FKPD, kepala OPD, personel TNI Polri, Bhayangkari Polresta Bengkulu, tokoh masyarakat dan tidak luput juga masyarakat yang mencintai budaya wayang kulit.
” Pesan dari Pagelaran Wayang Kulit dengan lakon “Wahyu Cakraningrat” yakni, dalam kepemimpinan yang mampu menghandayani (memberikan manfaat) rakyat, memegang teguh kejujuran, memberikan keteladanan, rasa aman, nyaman dan tentram kepada rakyat serta memberi kasih sayang pada rakyat, mempunyai perilaku amanah dan merekatkan warganya tanpa membedakan latar belakang agama, ras, dan budaya serta peduli terhadap lingkunganya, ” tutur Kombes Pol. Aris Sulistyoo, S.H.,M.H.
Pagelaran wayang kulit ini dilaksanakan secara langsung di Lapangan Bhayangkara Jalan Falatehan Jakarta Selatan dan disiarkan secara langsung melalui Youtube dan Zoom Meeting yang diikuti oleh seluruh Polda, Polres se Indonesia.