
Restabengkulukota.bengkulu.polri.go.id – Menindaklanjuti laporan keresahan masyarakat Kota Bengkulu berkaitan dengan masih maraknya balap liar, Sabtu malam (9/9), personel gabungan dari Polresta Bengkulu dan Denpom II/1 Bengkulu langsung menggerebek lokasi yang terindikasi sering dilaksanakan balap liar, yakni di Jalan Pembangunan Kelurahan Padang Harapan Kota Bengkulu.
Pada saat personil tiba dilokasi para pembalap liar itu kocar kacir dan berhamburan digerebek petugas saat melakukan balap liar.
Setidaknya, puluhan kendaraan roda dua dengan berbagai macam jenis diangkut.
Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Aris Sulistyono melalui Waka Polresta Bengkulu AKBP Max Mariners mengatakan, kegiatan razia ini selain menindaklanjuti laporan masyarakat juga dalam rangka Operasi Zebra tahun 2023, dengan salah satu sasaran utamanya penggunaan knalpot brong.

“Kurang lebih ratusan kendaraan diamankan, yang banyak didominisi oleh remaja bawah umur dan masih sekolah,” ungkap Wakapolresta Bengkulu AKBP. Max Mariners.
AKBP. Max Mariners, menambahkan untuk kendaraan akan dilakukan pengecekan oleh petugas, apabila nanti tidak membawa surat menyurat atau kendaraan tidak lengkap serta tidak sesuai dengan standar akan dilakukan tilang.
Kedepan Wakapolresta Bengkulu, mengimbau kepada orang tua untuk selalu mengawasi selalu pergaulan anaknya, terutama yang masih remaja untuk tidak melakukan balap liar.