restabengkulukota.bengkulu.polri.go.id/ Dalam tahapan kampanye Pilkada Bengkulu 2024, Subsatgaswil Gading Cempaka dari Ops Mantap Praja Nala melaksanakan pengamanan kampanye pasangan calon (paslon) Walikota dan Wakil Walikota Bengkulu Nomor Urut 3, Dedy Ermansyah dan Nuragiyanti Dewi, pada Selasa, 29 Oktober 2024, pukul 10.30 WIB di kediaman Ibu Natalia, Jl. Pariwisata, Kelurahan Padang Nangka, Kecamatan Singaran Pati, Kota Bengkulu.
Pengamanan ini dipimpin oleh beberapa personel, termasuk AKP Agus Norman, SH, MH, dan IPTU Arnita Br. Nainggolan, SH, bersama tujuh anggota lainnya. Acara ini dihadiri langsung oleh calon Walikota Dedy Ermansyah, yang menyampaikan visi dan misi kepada sekitar 50 warga setempat dalam kegiatan tatap muka dan silaturahmi.
“Subsatgaswil Gading Cempaka bertugas memastikan situasi tetap aman dan kondusif menjelang Pemilihan Gubernur, Wakil Gubernur, Walikota, dan Wakil Walikota Bengkulu pada tahun 2024,” ungkap Kapolsek.