
Restabengkulukota.bengkulu.polri.go.id
Unit Patroli 02 Polsek Selebar Polresta Bengkulu Polda Bengkulu, melaksanakan patroli dialogis di wilayah hukum Polsek Selebar, Sabtu (19/08/2023).
Kali ini Polsek Selebar Patroli Dialogis dan Monitoring kegiatan Sosialisasi KPU Kota Bengkulu tentang Pemilu Tahun 2024 kepada Mahasiswa UIN FAS di Gedung Aula Prof. Drs. KH. Djamaan Nur UIN FAS Bengkulu Jalan Raden Fatah Kelurahan Pagar Dewa Kecamatan Selebar Kota Bengkulu.
Dalam kesempatan tersebut, personel patroli menyampaikan pesan Kamtibmas kepada Security Kampus dan Mahasiswa UINFAS agar selalu waspada terhadap aksi kejahatan di sekitar untuk antisipasi 3C.
“Terpantau situasi Kamtibmas lingkungan sekitar dalam keadaan aman terkendali, dan kegiatan patroli berjalan aman dan kondusif,” kata Aipda Rozi Arifin.
Sementara Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Aris Sulistyono, S.H., M.H melalui Kapolsek Selebar Kompol Hasanul Bakri, S H saat dikonfirmasi mengatakan kegiatan Patroli Dialogis dengan menyampaikan imbauan Kamtibmas bertujuan untuk mengantisipasi adanya niat tindak pidana C3.
Dengan adanya kehadiran Unit Patroli Polsek Selebar Polresta Bengkulu diharapkan warga merasa aman dan nyaman sehingga situasi Kamtibmas menjadi kondusi.