
Restabengkulukota.bengkulu.polri.go.id
Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Aris Sulistyono, S.H., M.H., kembali berinovatif dengan membuat Program Dialog dengan masyarakat secara langsung yaitu Program Minggu Curhat / Minggu Kasih Polresta Bengkulu.
Kali ini Minggu Kasih Dipimpin Kasat Samapta Polresta Bengkulu AKP Yans Irvai Barus, S.H di Gereja Kristen Kemah Daud (GKKD) Kelurahan Sidomuliyo Kecamatan Gading Cempaka Kota Bengkulu, Minggu (06/08/2023).
Dikonfirmasi, Kapolresta Bengkulu Polda Bengkulu Kombes Pol Aris Sulistyono, S.H., M.H, melalui Kasi Humas Iptu Nurlaila, S.sos mengatakan, Minggu Kasih ini bertujuan untuk mendengarkan keluhan, saran serta kritik dari masyarakat, untuk membangun kinerja Polri khususnya Polresta Bengkulu agar lebih baik.
“Program Minggu Kasih ini merupakan program Polri khususnya Polresta Bengkulu untuk lebih dekat dengan masyarakat dengan mendengarkan secara langsung keluhan yang dirasakan masyarakat di Kota Bengkulu, ” ungkap Kasi Humas.
Dalam pelaksanaan kegiatan Minggu Kasih tersebut polresta Bengkulu juga menyampaikan imbauan Kamtibmas kepada para Jemaat yang hadir agar selalu menjaga kerukunan antar umat beragama, berhati-hati dalam bermedia sosial
yang selama ini terjalin dengan baik serta waspada terhadap kelompok radikal dan anti pancasila serta mengimbau apabila ada melihat tindakan kriminal dilingkungannya agar segera melapor ke kantor Polisi terdekat.