
restabengkulukota.bengkulu.polri.go.id – Kecelakaan tragis terjadi pada Selasa dini hari (31/10/2023) sekitar pukul 01.30 WIB di kawasan Jalan WR Supratman, Kelurahan Bentiring Permai, Kecamatan Muara Bangkahulu, Kota Bengkulu. Peristiwa ini melibatkan dua truk yang beradu kambing, yaitu truk batubara dan truk material bangunan, yang mengakibatkan satu orang tewas di tempat kejadian perkara (TKP).
Disampaiakan Sat Lantas Polrsta Bengkulu kronologi kecelakaan tersebut berawal dari, truk batubara dikendarai oleh seorang bernama Asrul yang berasal dari Bengkulu Utara dan tengah menuju ke Pelabuhan Pulau Baai, Bengkulu. Sementara itu, truk material bahan bangunan dikendarai oleh Buyung dan penumpangnya, Robi, yang datang dari Kabupaten Kepahiang dan menuju Putri Hijau, Bengkulu Utara. Kejadian tragis ini terjadi ketika truk pengangkut material bangunan melebar ke jalan sebelah kanan, sehingga terjadi adu kambing di TKP yang mengakibatkan Asrul, sopir truk batubara, meninggal dunia.
“Korban-korban kecelakaan ini segera dilarikan ke Rumah Sakit Harapan dan Doa (RSHD) Kota Bengkulu. Sayangnya, satu orang tewas atas nama Asrul. Meskipun sempat dibawa ke RSHD Kota Bengkulu, keluarganya memutuskan untuk membawa jenazahnya ke Pesisir Sumatera Barat pada pukul 04.00 WIB pagi tadi,” ungkap Kasat lantas.
Saat ini, kedua truk masih berada di TKP, dan pihaknya sedang mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi terkait kejadian tersebut. Kecelakaan lalu lintas ini juga sempat mengakibatkan kemacetan di sekitar area kejadian. Petugas kepolisian dengan sigap berupaya untuk mengurai kemacetan tersebut.