Kota Bengkulu – Kapolsek Ratu Agung AKP Tomson Sembiring, S.H., M.H. menghadiri sekaligus melaksanakan kegiatan penanaman perdana jagung di lahan SADESAHE (Satu Desa Satu Hektar), bertempat di Jalan Merapi 15 RT 16 RW 04, Kelurahan Kebun Tebeng, Kecamatan Ratu Agung, Kota Bengkulu, pada Sabtu (04/10/2025).
Program SADESAHE merupakan program nasional Presiden RI Prabowo Subianto yang digulirkan sebagai salah satu langkah strategis untuk memperkuat ketahanan pangan nasional. Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan tatap muka bersama masyarakat, menghadirkan polisi di tengah warga, serta penyampaian pesan-pesan dan imbauan kamtibmas.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kadis Pertanian Kota Bengkulu, Pj. Swasembada Pangan Kota Bengkulu, Lurah Kebun Tebeng, Babinsa, PPL Kecamatan Ratu Agung, Ketua LPM, Ketua Adat, serta para ketua RW/RT dan linmas Kelurahan Kebun Tebeng.
Selama kegiatan, terlihat sinergi yang baik antara unsur kepolisian, pemerintah daerah, penyuluh pertanian, perangkat kelurahan, hingga tokoh masyarakat. Penanaman jagung di lahan SADESAHE ini diharapkan dapat mendukung program pemerintah sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Kapolsek Ratu Agung, AKP Tomson Sembiring, S.H., M.H., menegaskan dukungan penuh Polri terhadap program ini.
“Program SADESAHE merupakan langkah penting dalam mendukung ketahanan pangan nasional. Polri, khususnya Polsek Ratu Agung, siap bersinergi dengan pemerintah dan masyarakat agar program ini berjalan lancar, sekaligus mengajak seluruh warga untuk menjaga kamtibmas tetap aman dan kondusif,” ujarnya.
Kegiatan berlangsung aman, lancar, dan kondusif dengan suasana kebersamaan yang erat antara aparat dan masyarakat.














