
Kapolresta Bengkulu Kombes. Pol Aris Sulistyono, S.H, M.H menghadiri kegiatan Launching dan Jalan Santai Merah Putih di kawasan Berendo Masjid Agung At Taqwa Jl Soekarno Hatta Kelurahan Anggut Atas Kecamatan Ratu Samban Kota Bengku. Jumat (10/03/23) pagi.
Kegiatan ini diselenggarakan Pemerintah Kota Bengkulu dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kota Bengkulu ke 304 dengan serangkain acara lomba, festival dan berbagai event mulai dari tanggal 9 – 19 Maret 2023 mendatang.
Terlihat di lokasi sejak pukul 06.00 WIB peserta yang terdiri dari pelajar/siswa TK, SD, SMP se-Kota Bengkulu, peserta dari OPD, kelurahan, kecamatan dan dari masyarakat umum sudah tiba di kawasan Berendo Masjid At Taqwa.
Kapolresta Bengkulu Kombes. Pol Aris Sulistyono, S.H melepas langsung peserta Jalan Santai Merah Putih didampingi Walikota dan Wawali yang juga dihadiri Kajari Bengkulu, Kasdim 0407/Bengkulu, Ketua DPRD Kota Bengkulu serta pejabat Pemkot Bengkulu dan jajarannya.
Adapun rute yang dilewati jalan santai tersebut yakni star di Berendo Masjid At Taqwa – Sp Lima – Jl Suprapto – Masjid Jamik – Jl Suprapto dan kembali finis di Berendo Masjid At Taqwa.
Selesai jalan santai, peserta dan pengunjung dihibur dengan pertunjukan festival Drum Band SMP N 5 Kota Bengkulu dan Reog.
Dilanjutkan pengundian hadiah atau door prize yang di siapkan oleh panitia dengan hadiah utama 1 (satu) unit sepeda motor.
Kapolresta Bengkulu saat dikonfirmasi mengatakan bahwa kegiatan Jalan Santai Merah Putih yang dilaksanakan hari ini masih dalam rangkaian Hari Jadi Kota Bengkulu ke 304 dan diikuti oleh ribuan peserta.
Untuk itu pihaknya telah menurunkan personel dari Polresta Bengkulu dan Polsek mengawal dan memberikan pengamanan serta melaksanakan pengaturan disetiap route yang dilewati, sehingga kegiatan ini berjalan aman dan lancar
Dan berharap dengan adanya kegiatan seperti ini dapat lebih meningkatkan hubungan dan kedekatan baik antar instansi maupun antara masyarakat dengan Pemerintah Kota Bengkulu.
” Semoga di Hari Jadi Kota Bengkulu ke 304 bisa menjadi moment memperkuat rasa kerja sama, gotong royong dan kepedulian untuk kemajuan, Insya Allah Religius Kotanya, Bahagia Warganya, ” pungkas Kombes. Pol Aris Sulistyono, S.H, M.H. (AS80)