restabengkulukota.bengkulu.polri.go.id/ Subsatgaswil Selebar Polresta Bengkulu melaksanakan pengamanan kegiatan kampanye pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Bengkulu nomor urut 3. Kegiatan ini berlangsung di Terminal Agribisnis, Kecamatan Selebar, Kota Bengkulu, pada Rabu (23/10/2024).
Pengamanan dilaksanakan oleh Bripda Ronald, Bripda Adri Nelzan Gamas, Bripda Emery Alvin, Bripda Wahyu Al Fajr, Bripda Fedri Revaldiansyah Suwanto, dan personel Polsek Selebar.
Disampaikan Kapolsek Selebar Kompol Hasnul Bakri kegiatan ini bertujuan untuk memantau dan menjaga situasi selama tahapan kampanye, demi menciptakan suasana kondusif menjelang pelaksanaan Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Bengkulu pada Pemilukada tahun 2024.
Personel OMP Polsek Selebar berperan aktif dalam memantau aktivitas masyarakat selama kampanye, serta memastikan keamanan dan ketertiban agar kegiatan berjalan dengan aman
“Dengan terlaksananya pengamanan ini, diharapkan semua pihak dapat berpartisipasi dengan tenang dan tertib dalam proses demokrasi menjelang pelaksanaan pemilihan yang akan datang,” ungkapnya.