Restabengkulukota.bengkulu.polri.go.id – Kota Bengkulu – Bhabinkamtibmas Kelurahan Betungan, Polsek Selebar Polresta Bengkulu, Bripka Dedi Deptomi melaksanakan kegiatan penyuluhan Kamtibmas kepada para pelajar SMPN 16 Kota Bengkulu, Senin (04/08). Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi kenakalan remaja seperti pergaulan bebas, aksi geng motor, penyalahgunaan narkoba, serta perilaku menyimpang lainnya.
Dalam kesempatan tersebut, Bripka Dedi juga memberikan imbauan kepada siswa-siswi mengenai pentingnya keselamatan dalam berkendara. Materi keselamatan berkendara turut didukung oleh pihak Honda Bengkulu yang memberikan edukasi langsung kepada para pelajar.
Kegiatan penyuluhan yang diikuti oleh seluruh siswa-siswi SMPN 16 Kelurahan Betungan ini berlangsung dengan aman dan tertib. Para peserta terlihat antusias mengikuti materi yang disampaikan, baik terkait pencegahan kenakalan remaja maupun tata cara berkendara yang aman di jalan raya.
Pihak sekolah menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada jajaran Polresta Bengkulu dan Honda Bengkulu atas kegiatan positif ini yang dinilai bermanfaat bagi pembinaan karakter serta keselamatan pelajar.
Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Sudarno, S.Sos., M.H. melalui Kasi Humas Iptu Endang Sudrajat menyampaikan, “Penyuluhan kepada pelajar menjadi langkah penting dalam membentuk generasi muda yang sadar hukum, tertib berlalu lintas, dan menjauhi perilaku negatif. Kami berharap pesan-pesan Kamtibmas yang diberikan dapat diterapkan oleh para siswa dalam kehidupan sehari-hari.”Ujar Iptu Endang.














