Restabengkulukota.bengkulu.polri.go.id – Kota Bengkulu – Upaya preventif atau pencegahan terus dilakukan Polresta Bengkulu guna mengantisipasi tindak Kriminalitas di Kota Bengkulu.
Senin pagi (28/7) Kapolresta Bengkulu, Kombes Pol. Sudarno langsung turun memimpin, pelaksanaan Upacara di SMKN 1 Kota Bengkulu.
Saat memimpin upacara di Halaman SMKN 1 Bengkulu, Kapolresta Bengkulu menyinggung soal kenakalan remaja terutama yang lagi viral baru-baru ini soal ‘Geng Motor’.
Untuk itu, ia menegaskan Polisi harus turun ke Sekolah dengan memberikan perhatian khusus dan himbauan kepada pelajar.
Kapolresta Bengkulu menyampaikan, jika kegiatan Police go to school untuk hari dilaksanakan serentak se Kota Bengkulu dengan yang langsung memimpin apel PJU Polresta Bengkulu.
“Untuk hari ini serentak ada 17 sekolah, dengam pembinanya PJU Polresta Bengkulu. 17 sekolah tersebut mulai dari SMA/SMK sederajat dan SMPN, terkhusus SMKN 1 Kota Bengkulu, ia juga mengapresiasi pihak sekolah karena ada siswanya berprestasi dengan mejuarai Voli Pantai Tingkat Kejurnas,” kata Kapolresta Bengkulu.
Selain itu, ia juga meminta kepada guru untuk selalu mengingatkan siswanya yang membawa kendaraan agar selalu tetap tertib berkendara mulai dari kendaraan yang standar serta lengkap dalam berkendara.
Ditambahkan Kapolresta Bengkulu, jika kegiatan ini dilakukan pasca kejadian viral sebelumnya. Selain itu ini kedepan akan rutin dilakukan.
“Ini akan rutin dilakukan oleh Polisi kedepannya,” tutup Kapolresta.














