Kota Bengkulu – Polresta Bengkulu melaksanakan kegiatan pengamanan dan monitoring jalannya Aksi Teatrikal Memperingati Hari Pahlawan dan Menyuarakan Krisis BBM yang digelar oleh massa dari Aliansi Bengkulu Mengingat di Bundaran Fatmawati, Simpang 5 Ratu Samban, Selasa (11/11/2025) siang.
Aksi yang berlangsung mulai pukul 15.00 WIB tersebut diikuti sekitar 25 orang peserta dan dipimpin oleh Rhizky Pratama Hardiansyah selaku Kabid Hikmah IMM Cabang Bengkulu. Dalam kegiatan tersebut, massa menyuarakan aspirasi terkait kondisi krisis bahan bakar minyak (BBM) serta mengingatkan pentingnya semangat perjuangan para pahlawan di momentum Hari Pahlawan Nasional.
Untuk menjaga keamanan dan kelancaran kegiatan, Polresta Bengkulu menurunkan personel gabungan dari satuan fungsi dan Polsek jajaran, baik secara terbuka maupun tertutup. Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif.
Kabag Ops Polresta Bengkulu Kompol Yudha menyampaikan bahwa pengamanan ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, khususnya dalam menjamin kebebasan berekspresi yang tetap sesuai aturan.
“Kami pastikan setiap kegiatan penyampaian pendapat di muka umum berjalan aman dan tertib. Polri hadir untuk menjaga agar kegiatan masyarakat tetap kondusif tanpa mengganggu ketertiban umum,” ujar Kabag Ops.
Ia juga menambahkan bahwa personel di lapangan telah melaksanakan tugas dengan humanis dan mengedepankan pendekatan persuasif kepada para peserta aksi.
“Pengamanan dilakukan secara humanis dan persuasif. Personel di lapangan diarahkan untuk berinteraksi dengan baik agar suasana tetap kondusif dan penuh kekeluargaan,” jelasnya.
Lebih lanjut, Kabag Ops menyebutkan bahwa pihaknya juga melakukan pengaturan lalu lintas di sekitar lokasi aksi untuk mencegah kemacetan.
“Kami turut mengatur arus lalu lintas di sekitar Simpang 5 agar aktivitas masyarakat tetap lancar. Seluruh rangkaian kegiatan dapat berjalan aman dan terkendali,” tutupnya.












