Kota Bengkulu – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) serta mengantisipasi terjadinya tindak pidana Curat, Curas, dan Curanmor (3C), personel Polsek Teluk Segara Polresta Bengkulu melaksanakan patroli malam hari di sejumlah titik rawan di wilayah hukumnya, Senin malam (10/11/2025).
Kegiatan patroli dimulai sejak pukul 23.00 WIB dengan menyasar area pemukiman warga, pertokoan, hingga fasilitas umum seperti SPBU Kampung Bali. Patroli yang dipimpin oleh Aiptu JH Hadinata bersama Aiptu Sriyadi A dan Briptu Rizki Adiasa ini juga disertai dengan pemberian imbauan kamtibmas kepada masyarakat agar lebih waspada terhadap potensi tindak kejahatan malam hari.
Dalam pelaksanaannya, petugas mengingatkan warga untuk tidak lalai dalam memarkirkan kendaraan serta memastikan keamanan rumah saat ditinggalkan. Selain itu, personel juga memantau aktivitas di SPBU 2438101 Kampung Bali yang saat patroli berlangsung telah tutup dan dalam keadaan aman.
Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Sudarno, S.Sos., M.H. melalui Kapolsek Teluk Segara AKP Noprizal, S.H. mengatakan bahwa kegiatan patroli malam ini merupakan langkah preventif untuk menekan angka kejahatan di wilayah hukum Polsek Teluk Segara.
“Patroli malam kami laksanakan secara rutin sebagai bentuk upaya preventif dalam menjaga stabilitas kamtibmas. Dengan hadirnya petugas di lapangan, diharapkan dapat mencegah niat pelaku kejahatan serta memberikan rasa aman bagi masyarakat,” ujar AKP Noprizal.
Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa pihaknya juga terus mengimbau masyarakat agar berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan dengan melapor segera apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan.
“Kami mengajak warga untuk tidak segan melapor ke pihak kepolisian jika melihat potensi gangguan keamanan, baik melalui pos polisi terdekat maupun layanan Call Center 110. Sinergi antara polisi dan masyarakat menjadi kunci utama dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif,” tutupnya.
Kegiatan patroli malam hari ini berlangsung dengan aman, tertib, dan situasi di wilayah hukum Polsek Teluk Segara terpantau kondusif hingga selesai.












