
restabengkulukota.bengkulu.polri.go.id/ Selasa (14/05/2024), Polresta Bengkulu Polda Bengkulu melaksankan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) kepada para tahanan Polresta Bengkulu. Pada Binrohtal kali ini para tahanan melaksankan tadarusan membaca yasin dan surah lainnya yang dipimpin oleh Piket jaga tahanan.
Kasat Tahti Polresta Bengkulu Iptu Redi Mursalin menuturkan,Tujuan dilaksanakannya Binrohtal ini dengan harapan dalam menjalani dan setelah selesai nanti Menjalani hukuman, para tahanan dapat merubah sikap perilakunya dari yang tidak baik menjadi baik. Agar kedepannya mereka lebih berguna untuk masyarakat disekitarnya dan bisa diterima kembali di masyarakat dengan baik.
Selain itu juga untuk menguatkan mental para tahanan selama menjalani masa penahanan serta mengajak agar lebih taat dalam menjalankan ibadah serta Disiplin untuk mengikuti proses dan aturan yang ada.
“Pembinaan ini berkaitan dengan pembinaan rohani dan mental bagi para tersangka yang beragama islam, yaitu dengan cara memberikan nasehat agama kepada mereka untuk lebih meningkatkan keimanan agar para tahana terbuka hatinya untuk tidak melakukannya lagi perbuatan melanggar hukum yang pernah dibuatnya,” katanya.